Asing

Pinterest 

Kian hari, tanah yang sedang ku pijaki kian terasa asing, wajah-wajah familiar yang dulu selalu menyapaku satu persatu mulai meninggalkan tempat ini. meskipun masih ada beberapa yang tersisa, namun semuanya terasa begitu berbeda. tak dapat lagi ku rasakan kehangatan yang dulu selalu ku rasakan, kini semua terasa begitu hening, senyuman yang dulu terasa menyejukkan kini justru berubah menjadi sebuah siksaan. entah mereka yang berubah, atau diriku yang tak lagi bisa menyesuaikan diri, tak lagi dapat membaur dan melebur menjadi satu bersama mereka. ah mungkin ini hanya perasaanku saja, meskipun memang, ini terlalu nyata. aku, mereka, sepertinya kami memang tak lagi dapat mengerti antara satu dengan yang lainnya. jadi apakah ini saat yang tepat bagiku untuk pergi? karna bila harus mengevaluasi, apa yang harus ku rubah? sikapku? atau sudut pandangku tentang mereka? bagaimana mungkin ini akan berhasil bila mereka saja tak mau mencoba untuk melakukan hal yang sama?

Komentar

Postingan Populer